WEB SEDTA KOTA TASIKMALAYA

Selasa, 19 April 2016

MTQ CUKUP KOMPETITIF, WALIKOTA TASIK DAN WAKILNYA MENILAI PENTING PEMBERIAN MOTIVASI

(Walikota didampingi Ibu Walikota Beri Motivasi kepada Kafilah, Crown Hotel, 19/4)
Kota Tasikmalaya - Selasa pagi, 19 April 2016, bertempat di Hotel Mahkota Graha "Crown Hotel", Walikota Tasikmalaya Drs. H. Budi Budiman didampingi Ketua TP. PKK Kota Tasikmalaya Dra. Hj. Eti Atiah Budiman dan Asisten Administrasi Perekonomian dan Pembangunan Setda Kota Tasikmalaya bertatap muka dengan jajaran Pembina dan Kafilah Kota Tasikmalaya dalam rangka membangkitkan motivasi juang para kafilah sehingga mampu mewujudkan harapan seluruh masyarakat yaitu menjadi yang terbaik di Even Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) ke-34 Tingkat Provinsi Jawa Barat kali ini.


Sementara itu, pada hari yang sama, Wakil Walikota Tasikmalaya Ir. H. Dede Sudrajat MP. beserta Wakil Ketua TP PKK Kota Tasikmalaya Dra. Hj. Iyan Rohmulyana meninjau pelaksanaan beberapa cabang MTQ ke-34 Tingkat Prov Jawa Barat yang terpusat di Area Sport Center Dadaha Tasikmalaya serta ikut memberikan motivasi kepada para kafilah asal Kota Tasikmalaya.

(Wakil Walikota didampingi Ibu Wakil Walikota Beri Motivasi kepada Kafilah di Area Sport Center Dadaha, 19/4)

Dalam penyelenggaraan MTQ kali ini, pemberian motivasi kepada kafilah khususnya kontingen Kota Tasikmalaya, dirasakan sangat penting dilaksanakann, karena Kota Tasikmalaya saat ini sebagai tuan rumahnya. 

selain itu, kemampuan dan kesehatan yang harus senantiasa terjaga, para kafilahpun sedianya menyiapkan mental yang luar biasa saat tampil, karena selain akan menghadapi penilaian para Dewan Hakim, mereka pun akan dihadapkan pada membludaknya pengunjung pada setiap cabang MTQ yang dilombakan, bahkan tidak jarang beberapa pengunjung rela berdiri karena tempat duduk yang disediakan pantia sudah terisi penuh. 

Red. Humas Setda Kota Tasikmalaya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar